Personil GOT7 Jackson dan Jin-young Rilis Single Baru
Mengikuti Yugyeom dan Bambam, member GOT7 Jackson dan Jinyeong rilis single solo mereka di hari yang sama, 29 Juli 2021.
Dikutip dari KBS World, Kamis, 29 Juli 2021, Jackson, merilis single “Drive You Home” pada pukul 13.00 KST.
Lagu ini dinaungi label pribadi “Team King” yang bekerja sama dengan agensi artis Sublime. Jackson menggarap sendiri lagu tersebut, serta menjadi bintang dan sutradara dari video musiknya.
Baca Juga: Konsisten dengan Genrenya, Dreamcatcher Rilis Album “Summer Holiday” Bertema Horor
Sementara itu, Jin-young merilis lagunya “DIVE” pada pukul 18.00 KST. “Saya tidak ingin terlambat memberikan hadiah untuk para fans, setiap ada sela waktu, saya mengerjakan dan menyelesaikan lagu ini.”
Leader JAY B, dikabarkan juga akan merilis mini albumnya tanggal 26 Agustus. Meskipun belum mengumumkan rincian album secara detail, album tersebut akan berisi tujuh lagu, termasuk lagu “Switch It Up” yang dirilis pada bulan Mei lalu.
GOT7 sendiri bubar pada 19 Januari 2021 menyusul berakhirnya kontrak bersama agensi, JYP Entertainment. Grup ini terdiri dari tujuh anggota, yakni JB, Mark, Jinyoung, Jackson, Youngjae, Bambam dan Yugyeom.
Baca Juga: BTS Jadi Musisi dengan Penjualan Album CD Terbanyak di AS
GOT7 debut pada Januari 2014 dengan dirilisnya album mini pertama mereka, “Got It?”, yang berhasil menduduki posisi nomor 2 di Gaon Album Chart dan nomor 1 di Billboard World Albums Chart. Ciri khas mereka adalah pertunjukan panggung mereka yang kerap memasukkan elemen seni bela diri trik seni bela diri dan tarian jalanan.
Salah satu capaian bergensi mereka adalah di Maret 2017, video musik “Just Right” meraih 100 juta tampilan YouTube. Hal membuat GOT7 menjadi grup pria pertama dari JYP Entertainment yang mampu meraih pencapaian tersebut.
Semoga karier solo anggota GOT7 minimal dapat sesukses saat mereka menjadi satu group. Sukses!!!
Foto: KBS World
(Ag/Ag)
Leave a Reply