Son Heung-min dari Tottenham Hotspur Ditampilkan di Christmas Seals
Striker Tottenham Hotspur Son Heung-min ditunjuk menjadi model untuk Christmas Seals tahun ini karena ingin membantu penderita tuberkulosis.
Menurut Chosun.com, Asosiasi Tuberkulosis Nasional Korea mengeluarkan 10 jenis Christmas Seals yang akan diberikan kepada anak-anak
Baca Juga: Son Heung-min Bikin Banyak Rekor Usai Cetak Hattrick dalam 13 Menit
Son setuju menjadi model Christmas Seals tahun ini setelah dia terpilih sebagai subyek utama melalui kontes publik.
Keputusannya ini sekaligus memberikan mendukung kepada Asosiasi Tuberkulosis Nasional Korea dengan tujuan kampanye penggalangan dana untuk memerangi tuberkulosis.
Dengan target W3 miliar, kampanye akan berlangsung hingga Februari, dan e-card yang menampilkan Seals juga akan tersedia (US$1=W1.429).
Dana tersebut akan digunakan untuk memberikan dukungan medis bagi pasien tuberkulosis yang kurang mampu, tes dan penelitian bakteri tuberkulosis dan membantu negara-negara terbelakang memerangi penyakit tersebut.
Baca Juga: Paulo Bento Senang Korsel Bantai Mesir 4-1
Son Heung-min sangat popular di Korea dan dunia. Dia adalah orang Asia pertama yang memenangkan Sepatu Emas Liga Utama Inggris karena mencetak gol terbanyak dalam satu musim.
Foto: Chosun.com
(Ag/Ag)
Leave a Reply